Halo para pembaca, bertemu lagi dengan ausenproperty.com yang kali ini akan mengulas dan berbagi info tentang 7 Langkah Hemat Membangun Rumah Idaman. Yuk disimak bersama-sama.
Saat ini perumahan siap huni telah banyak dikembangkan oleh developer. Meski begitu tidak sedikit orang yang ingin membangun rumah idamannya sendiri karena di samping bisa menghemat biaya, alasan utamanya adalah bisa mendesain rumah idamannya sendiri sesuai dengan keinginan.
Namun untuk membangun rumah sendiri bukanlah sesuatu yang mudah. Banyak persiapan yang harus direncanakan secara matang, mulai dari persiapan dana pembangunan rumah, bahan-bahan materialnya, serta tanah kavling tempat berdirinya rumah juga harus dipersiapkan dengan matang.
Keinginan membangun rumah idaman seringkali terkendala dengan persoalan dana. Persoalan klasik ini memang harus dipikirkan secara matang karena pemenuhan kebutuhan pokok sehari-hari juga tidak boleh dilupakan dan harus terpenuhi dengan kecenderungan harganya yang selalu naik. Langkah penghematan menjadi salah satu solusi untuk mengatasinya. Namun begitu masih banyak orang yang terjebak, dimana ingin menghemat dana pembangunan pada awalnya malah menjerit dengan pembengkakan biaya pembangunan rumah yang melampaui anggaran. Selain biaya rumah, pembangunan rumah juga membutuhkan waktu yang lumayan lama, jadi Anda harus bersabar.
Jangan terpancing dengan pemikiran, rumah yang bagus adalah rumah yang memerlukan biaya mahal untuk membangunnya. Namun rumah yang memberikan suasana nyamanlah yang akan jadi pilihan bagi penghuninya. Jika anda mengetahui caranya, mewujudkan rumah idaman yang sesuai dengan anggaran akan mudah diwujudkan, tentunya dengan kualitas yang bagus dan biaya yang murah. Berikut beberapa tips yang bisa anda terapkan :
1. Buat Perencanaan yang Matang
Langkah awal yang mesti dilakukan adalah membuat perencanaan pembangunan rumah yang matang. Mulai dari dana yang harus dipersiapkan, ukuran bangunan rumah, desain rumah serta target waktu penyelesaian pengerjaan rumah, karena poin ini sangat penting untuk diperhatikan disebabkan jika target waktu pengerjaan rumah yang molor akan mengakibatkan pembengkakan dana dan anggaran uang yang telah dipersiapkan. Pembengkakan anggaran ini akan tersedot untuk ongkos tukang yang juga otomatis akan bertambah. Oleh sebab itu pilihlah tukang atau pemborong yang sudah ahli di bidangnya agar pengerjaan rumah idaman anda tidak melenceng dari target waktu yang telah direncanakan.
2. Gunakanlah Desain Rumah yang Minimalis
Desain minimalis sedang menjadi hits saat ini karena di samping penggunaan bahan pembuatan rumah yang bisa diminimalkan, kesan mewah dan modern juga bisa didapatkan. Itulah sebabnya desain minimalis ini menjadi pilihan orang untuk pembangunan rumah sendiri maupun perumahan modern. Rumah dengan tipe ini bisa menghemat ruang sehingga akan menghemat juga pengeluaran anggaran biaya rumah. Anda pun tak perlu menyewa seorang arsitek karena memang desainnya tidak memerlukan penghitungan bahan material yang njelimet alias rumit, cukup anda browsing di internet untuk mendapatkan desain rumah minimalis ini secara gratis.
3. Lakukan Survey Harga Bahan Bangunan
Jangan malu keluar masuk toko bangunan untuk menanyakan dan survey harga bahan-bahan bangunan karena setiap toko bahan bangunan berbeda-beda dalam menjual bahan bangunan seperti semen, pasir, batu bata, besi dan perlengkapan bahan lainnya. Namun jika anda malu untuk bertanya ke toko bangunan, cukup anda bertanya kepada tetangga atau teman anda yang pernah berbelanja bahan bangunan dan meminta referensi mereka tentang toko bahan bangunan yang mempunyai harga yang murah.
4. Selektif dalam Memilih Tukang
Dalam membangun dan mendirikan rumah idaman, bukan berarti anda juga sendiri yang membuatnya, namun anda harus menyerahkan urusan tersebut kepada ahlinya yakni juru bangunan/tukang. Merekalah yang akan meramu dan meracik bahan-bahan bangunan yang telah anda beli dan menyajikan hasil akhirnya kepada anda. Namun jangan meremehkan langkah pemilihan tukang ini. Mintalah rekomendasi dari teman atau saudara anda dalam memilih juru bangunan yang benar-benar memiliki keahlian dalam membangun dan menghitung rincian biaya pembangunan sebuah rumah serta memiliki reputasi kerja yang baik, karena jika anda salah dalam memilih juru bangunan, bisa-bisa waktu pengerjaan rumah anda akan molor karena kinerja juru bangunan yang kurang cepat dan tepat dalam hal pengerjaan bangunan akan menjadikan biaya pembangunan anda membengkak karena salah perhitungan bahan bangunan dan waktu pengerjaan rumah yang lama.
5. Gunakanlah Bahan Bangunan Lokal
Bahan bangunan berkualitas tidak mesti harus yang mahal ataupun dibeli dari produk impor. Banyak produsen bahan bangunan lokal berkualitas seperti batu bata dan genting yang memiliki harga jual lebih murah dan lebih berkualitas dari produk impor yang belum tentu jelas kualitasnya. Kayu-kayu lokal berkualitas sebagai bahan penunjang bangunan lainnya juga banyak disediakan oleh pemilik toko bangunan.
6. Tentukan Bentuk Bangunan Rumah
Rumah yang berbentuk persegi atau kotak akan lebih mudah dikerjakan daripada rumah yang berbentuk segitiga atau yang bersudut banyak. Selain itu rumah yang mempunyai banyak sudut melingkar atau banyak memiliki sudut segitga akan menghabiskan banyak bahan bangunan karena banyak bahan dan material yang terbuang dalam pembuatan bentuk sudut-sudut rumah tersebut. Pengerjaannya pun akan memakan waktu yang cukup lama karena tingkat kerumitannya. Bentuk dan hasil akhirnya pun berisiko kurang sempurna dalam pembuatannya.
7. Mulailah Membangun Secara Bertahap
Dalam membangun rumah, tidak mesti harus sekali waktu langsung jadi. Anda bisa mulai mencicil dalam membangunnya, mulailah membangun bagian-bagian rumah yang terpenting dahulu seperti kamar mandi dan kamar tidur. Selanjutnya jika sudah ada tabungan terkumpul lagi, anda bisa meneruskan bangunan rumah anda dengan membuat ruang tengah dan ruang tamu disusul dengan pembangunan teras rumah. Langkah ini bisa menjadi solusi jika dana yang anda punyai minim.
Itulah beberapa tips dan saran dalam menghemat biaya pembangunan rumah yang bisa anda terapkan jika anda tertarik dengan konsep pembangunan rumah yang membutuhkan biaya murah. Selain 7 langkah di atas, anda bisa menerapkan satu langkah lagi yakni membuat ruang multifungsi seperti dapur yang disatukan dengan ruang makan serta ruang tamu yang bisa juga difungsikan sebagai ruang berkumpul bagi keluarga. Namun langkah ini langkah opsional bagi anda yang benar-benar ingin menghemat anggaran pembangunan rumah. Karena rumah yang mempunyai banyak ruang otomatis akan memakan biaya yang mahal serta material bangunan yang tidak sedikit. Pembuatan ruang yang multifungsi ini sudah sesuai dengan rumah yang berkonsep minimalis.
Bagaimana? Tertarikkah anda dengan konsep pembangunan rumah dengan konsep minimalis ini? Kalau anda tertarik silakan terapkan dan praktekkan langkah langkah di atas agar rumah idaman anda bisa terwujud. Semoga bagi anda yang belum mempunyai rumah idaman disegerakan untuk bisa memilikinya. Aamiin.
Demikian artikel singkat yang bisa Ausen Property Syariah share kali. Sampai bertemu di artikel-artikel berikutnya. Semoga bermanfaat dan bisa menjadi referensi anda untuk segera mewujudkan rumah idaman anda.